PT Pangkalpinang Post Media
Memasuki era serba digital, dimana semua aspek kehidupan manusianya bergantung pada teknologi yang semakin pesat, membuat gaya hidup manusia tidak bisa lepas dari perangkat-perangkat berteknologi digital serta perangkat lunak yang ter-instail di dalamnya.
Hal ini menjadi sangat penting karena perangkat lunak memang sangat membantu aktifitas manusia menjadi lebih mudah, efisien baik waktu, tempat, tenaga, dan sebagainya. Salah satu diantaranya adalah portal media penyedia jasa informasi seperti koran atau majalah, yang sekarang telah tergantikan dengan adanya portal media online.
Berbagai berita dengan berbagai rubrik telah tersedia dalam bentuk web dengan berjuta- juta pembaca dan kontributor berita. Dengan kemajuan teknologi, portal media online bahkan bisa mengetahui berapa jumlah pembaca, rubik apa saja yang paling sering dibuka, dan tanggapan mereka mengenai berita melalui fitur komentar dan like atau unlike.
Kecepatan dalam pembaharuan berita pun lebih jika dibandingkan dengan media cetak karena adanya fitur share. Hal-hal itulah yang membuat pembaca lebih memilih untuk mencari berita/artikel melalui media online.
Meskipun begitu, ancaman berita hoax kian kerap mengancam. Di sinilah peran para user pengguna web portal media online agar pintar-pintar menerima dan mengolah informasi.
Atas alasan itulah, PT Pewarta Indo Media untuk membuat suatu portal media online dengan ‘Pangkalpinangpost.com” siap menyajikan berita-berita maupun berbagai informasi lainnya sesuai fakta cepat dan akurat serta seimbang dalam pemberitaan demi memenuhi kebutuhan masyarakat saat ini. ‘Salam Jurnalis’
Kamis, 18 Pebruari 2021
Media Management