pangkalpinangpost.com,(KEPULAUAN MERANTI )– Komitmen PT Timah Tbk dalam menjaga lingkungan terus berlanjut dengan melaksanakan penanaman 3.000 mangrove jenis api-api di Pantai Sesai Party Beach, Desa Tanjung Gemuk, Kecamatan Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti, pada Selasa (14/1 /2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Plt. Bupati Kepulauan Meranti, Asmar, bersama sejumlah pejabat daerah, masyarakat setempat, dan nelayan. Rabu (15/1/2025).
Abrasi yang melanda garis pantai Sesai Party Beach telah menjadi masalah serius selama bertahun-tahun. Penanaman mangrove ini diharapkan mampu menjadi solusi jangka panjang untuk melindungi garis pantai sekaligus menjaga keseimbangan ekosistem pesisir.
Plt. Bupati Kepulauan Meranti, Asmar, mengapresiasi langkah nyata PT Timah dalam mendukung upaya pelestarian lingkungan. Ia menekankan pentingnya penanaman mangrove sebagai benteng alami yang dapat melindungi kawasan pesisir dari abrasi sekaligus meningkatkan estetika pantai.
“Kita mendukung sepenuhnya penanaman mangrove ini. Semoga mangrove yang ditanam dapat tumbuh dengan baik dan mengurangi dampak abrasi. Jika pantainya terjaga, maka bisa menjadi destinasi wisata baru bagi masyarakat,” ujar Asmar.
Lebih jauh lagi, Asmar mengajak masyarakat untuk terus mendukung keberadaan PT Timah agar perusahaan dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi lingkungan serta masyarakat setempat.
Sementara itu, Camat Rangsang, Setu, turut menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian PT Timah terhadap wilayahnya. Menurutnya, penanaman mangrove ini tidak hanya penting untuk mencegah abrasi tetapi juga akan memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan nelayan.
“Hutan mangrove merupakan habitat bagi berbagai biota laut seperti ikan, kepiting, dan udang. Keberadaannya akan meningkatkan hasil tangkapan nelayan, sekaligus menjaga ekosistem laut. Kami mewakili masyarakat Kecamatan Rangsang mengucapkan terima kasih kepada PT Timah atas kontribusinya,” tutur Setu.
Penanaman mangrove ini juga menjadi momentum edukasi bagi masyarakat setempat untuk menjaga keberlangsungan tanaman yang sudah ditanam. Dengan partisipasi aktif masyarakat, diharapkan hutan mangrove dapat tumbuh optimal dan memberikan dampak positif dalam jangka panjang.
Dalam kegiatan tersebut, sejumlah pejabat turut hadir, antara lain Kapolsek Rangsang Ipda Dominikustur, Kepala Desa Tanjung Gemuk Iskandar, Ketua Nelayan Desa Tanjung Gemuk Andi, serta beberapa kepala dinas dan perwakilan masyarakat. Kehadiran mereka menandakan dukungan penuh terhadap program pelestarian lingkungan ini.
PT Timah, sebagai perusahaan yang konsisten mendukung pengelolaan lingkungan hidup, terus menunjukkan peran aktifnya melalui berbagai program ramah lingkungan di wilayah operasionalnya. Penanaman mangrove di Pantai Sesai Party Beach ini merupakan salah satu bentuk kontribusi nyata perusahaan dalam menjaga ekosistem pesisir dan membantu masyarakat sekitar.
“Mangrove bukan hanya benteng alami terhadap abrasi, tetapi juga dapat mendukung kehidupan ekonomi masyarakat, terutama nelayan. Dengan menjaga ekosistem mangrove, kita sebenarnya juga sedang menjaga masa depan generasi mendatang,” ungkap salah satu perwakilan PT Timah yang hadir dalam acara tersebut.
Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal untuk mendorong lebih banyak upaya pelestarian lingkungan di Kepulauan Meranti. Selain mencegah abrasi, kehadiran mangrove juga diyakini dapat memberikan daya tarik baru bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam sekaligus belajar tentang pentingnya konservasi lingkungan.
Melalui kolaborasi antara PT Timah, pemerintah daerah, dan masyarakat, Pantai Sesai Party Beach kini memiliki harapan baru untuk menjadi kawasan pesisir yang tidak hanya lestari tetapi juga memberikan manfaat ekonomi dan sosial bagi penduduknya. (Sumber : PT Timah, Redaksi : KBO Babel)