Take a fresh look at your lifestyle.

HUT Ke-44 SMPN 3 Plt Sekda Kota Berikan Apresiasi Positif

0 29

PANGKALPINANG,PPinangpost.com – Sebagai tempat menimbah ilmu pengetahuan, tanpa terasa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3 Pangkalpinang kini genap telah berusia 44 tahun. Tak sedikit pula alumni keluaran dari sekolah setempat.

Kondisi ini pun menuai simpati dari Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang, Mie Go saat hadir dalam perayaan HUT SMPN 3 mewakili Pemkot Pangkalpinang, Senin (20/2/2023).

Perayaan HUT SMPN 3 ke-44 tahun ini pun digelar di halaman gedung sekolah setempat dengan mengangkat tema ‘Berbudaya, Aktif dan Berprestasi’ atau disingkat Beradab.

“Ini menunjukkan bahwa SMP 3 ini sudah sangat dewasa dan sangat tua, dibandingkan kita jauh tertinggal kalahnya, yang pasti kalah jumlah anak,” kata Mie Go dalam sambutannya.

Menurutnya, dalam usia 44 tahun SMPN 3 Pangkalpinang tentunya telah melahirkan anak didik yang relatif banyak, bahkan sempat melahirkan alumni-alumni yang banyak juga serta memiliki siswa-siswi yang luar biasa,” imbuhnya.

Diakuinya pula jika kali pertama mengunjungi SMPN 3 Pangkalpinang ia merasa sangat kagum lantaran kondisi lingkungan sekolah setempat dinilainya sangat bersih dan rapi.

Kendati begitu, Mie Go pun sempat menyampaikan pesan moral khususnya kepada para komite sekolah (SMPN 3 Pangkalpinang). Bahkan dirinya pun memberikan dukungan moril kepada para guru sekolah setempat yang begitu sabar dalam mendidik para siswa-siswi di sekolah setempat.

“Perjuangan guru saat ini akan lebih sulit, sebab mendidik anak-anak dulu lebih mudah dibandingkan anak-anak sekarang. Saya yakin cara mendidik guru sekarang dan dulu jauh berbeda sesuai dengan zaman,” ungkap Mie Go.

Tak lupa ia pun berpesan pula kepada para siswa-siswi SMPN 3 Pangkalpinang untuk selalu dapat menghargai peran para guru atau tenaga pendidik.

“Saya pesankan kepada adik-adik untuk hormat pada orang tua dan guru kita, kalau ada sakit hati dari mereka cita-cita kita akan terhambat, tolong hargai orang tua dan guru kita,” pesannya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Pangkalpinang, Nurpaleni menyampaikan jika saat ini para guru yang mengajar di sekolahnya berjumlah 96 orang.

β€œKita sudah mendapatkan 43 trofy atau piala dari kota, provinsi maupun nasional,” katanya. (KBO Babel/Tedi)

Leave A Reply

Your email address will not be published.