PANGKALPINANG,PPinangpost.com – Lembaga atau organisasi pemerintah daerah (OPD) di daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung merupakan mitra dari Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung (Kejati Babel).
Oleh karenanya sebagai mitra dari institusi kejaksaan di daerah hendaknya dapat saling memberikan manfaat yang positif, sehingga upaya menjalin kemitraan dalam membangun daerah dapat berjalan dengan baik.
Hanya saja hal yang paling utama dalam upaya membangun daerah yang batik tentunya didasari dengan awal yang baik pula.
“Jangan berharap dapat buah yang baik jika bibit pohon dtanam Itu buruk. Nah silahkan dicerna yang saya maksudkan itu,” kata Kepala Kejati Babel, Dari Tri Sadono SH MHum dalam sambutannya saat membuka acara Forum Group Discussion (FGD) dengan tema ”Optimalisasi Mekanisme Kerja Teknis & Administrasi Pengamanan Pembangunan Strategis Daerah Melalui Aplikasi Sepradek Pada Kejaksaan Tinggi Kep Bangka Belitun, Rabu (13/5/2022) pagi di ruang aula gedung Kejati Babel.
Kembali ditekankanya sebagai mitra kejaksaaan hendaknya pemerintah daerah khususnya seluruh OPD di Babel terbuka dalam menjalankan program pembamgunan di daerah.
“Jangan bermesraan dengan kami jika nanti sudah jadi tersangka,” pesannya.
Kegiatan FGD kali ini dihadiri sejumlah perwakilan OPD daerah terrmasuk lembaga pemerintah lainnya. (Yan)